
Segera Obati Jika Anda Menemukan 7 Penyakit pada Batang Pohon Berikut!
Tumbuhan menjadi salah satu makhluk hidup yang bisa terkena penyakit. Bahkan, setiap bagian pohon bisa saja terkena penyakit yang berbeda, tidak terkecuali batang. Ingin tahu jenis penyakit apa yang menyerang batang pohon? Sewa78 akan menjelaskannya untuk Anda sambil menyewakan gergaji mesin agar pemberantasan penyakit makin mudah!
Penyakit tidak hanya menyerang manusia ataupun hewan, namun juga menyerang tumbuhan. Faktanya, semua bagian tumbuhan bisa terserang penyakit, mulai dari bagian akar, batang, bunga, buah, hingga ke pucuk daun.
Daun bisa menguning, rontok, hingga terdapat bercak. Buah bisa mengalami keropeng dan keriting, bunga tidak berkembang, dan batang ataupun akar bisa membusuk. Akibatnya, produktivitas tumbuhan tersebut akan menurun hingga berujung kematian.
Berbagai jenis penyakit bisa menyerang tumbuhan, contohnya jamur, tungau, thrips atau hama trip, kutu putih, aphid atau kutu daun, dan lainnya. Hampir semua tanaman juga berpeluang terkena penyakit jika tidak dirawat dengan tepat, tanpa terkecuali tanaman padi, jagung, vanili, ubi, atau singkong.
Kali ini, Sewa78 akan membahas tentang penyakit pada batang pohon. Simaklah hingga akhir sebab kami tidak hanya membahas tentang pengertian penyakitnya saja, namun juga memberi tahu tentang cara pengendaliannya. Check it out!
Nekrosis Kulit

Penyakit pertama adalah nekrosis kulit, yang mana penyebabnya adalah adanya jamur pada batang pohon. Jenis jamur yang serang batang ini adalah Fusarium solani yang berasosiasi dengan Botrydiplodia sp.
Terdapat beberapa gejala serangan yang perlu Anda waspadai, dari timbul bercak seperti memar di permukaan kulit dan bercak dari kaki hingga ke percabangan. Selanjutnya, bercak tersebut membesar, lalu bergabung dengan memar lainnya, basah, lalu menyebar ke seluruh batang dan kulit.
Kemudian, penyakit tersebut berkembang ke lapisan kulit dalam, lalu merusak hingga ke lapisan kayu. Jika Anda tidak segera menanganinya, maka penyakit ini dapat membuat kulit pecah. Akibatnya, terjadi pendarahan karena pembuluh lateks batang pecah.
Kanker Garis

Penyakit yang menyerang tumbuhan berikutnya yaitu penyakit bidang sadap kanker garis. Penyebab penyakit ini adalah Phytophthora palmivora yang merupakan jamur dan dapat serang tumbuhan dikotil maupun monokotil.
Gejala serangan dari penyakit ini berawal dari adanya selaput tipis dengan warna putih kelabu. Selaput tipis ini tidak begitu jelas, namun cukup menutupi alur sadap. Jika Anda mengeroknya di bagian atas irisan sadap, maka akan tampak garis-garis tegak dengan warna coklat atau hitam.
Selanjutnya, garis-garis tersebut berkembang dan menyatu dengan garis lain yang membentuk jalur hitam. Selain itu, terdapat benjolan atau cekungan di bekas bidang sadap lama. Gejala lebih lanjut, lateks yang keluar berwarna coklat dan berbau busuk.
Selain memberi obat, solusi alternatif lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan menebang menggunakan gergaji mesin dari sewa gergaji mesin Sidoarjo. Pasalnya, penggunaan gergaji mesin cukup efektif dan efisien dalam proses penebangan pohon.
Busuk Pangkal Batang

Jenis penyakit selanjutnya yaitu penyakit busuk pangkal batang atau yang dalam bahasa ilmiah bernama ganoderma. Penyakit ini umumnya menyerang tanaman lada, kelapa sawit, tanaman sirih, dan cabe Jawa atau cabai panjang.
Di beberapa tempat, penyakit ini juga terkenal dengan penyakit oli. Bukan tanpa sebab, pemberian nama tersebut karena terkadang mengeluarkan cairan hitam yang tampak seperti oli di bagian pangkal batang.
Penyebab penyakit ini yaitu jamur Phytophthora capsici, yang di beberapa wilayah penyakit ini diperparah dengan jenis jamur lain. Selain jamur, beberapa faktor lain juga dapat memperparah penyakit ini, seperti drainase yang buruk, pemupukan yang tidak tepat, dan lahan tergenang.
Salah satu gejala yang tumbuhan tunjukkan ketika terkena penyakit ini yaitu mati mendadak dan berpotensi tumbang. Oleh karena itu, salah satu cara mekanis yang bisa Anda lakukan adalah dengan menebang pohon. Untuk mempercepat penebangan, sewa gergaji mesin Surabaya saja.
Embun Tepung

Pengertian penyakit embun tepung adalah penyakit jamur berupa lapisan putih berdebu yang tidak hanya serang batang, namun juga serang daun dan bunga. Umumnya, penyakit ini menyerang beberapa tanaman, seperti apel, anggur, mentimun, mawar, dan lainnya.
Untuk mengatasi penyakit ini, sapu dan hancurkan bagian tanaman yang terinfeksi agar mengurangi penyebaran spora penyakit. Selain itu, hindari menyiram tanaman di atas kepala ketika malam hari, pastikan sirkulasi udaranya cukup, dan drainase pun baik.
Lakukan penyiraman pada pertengahan pagi, sehingga bagian tanaman yang basah bisa kering sebelum malam hari. Anda juga bisa memanfaatkan fungisida komersial ataupun fungisida alami untuk membantu mengatasi penyakit jamur ini.
Fusarium Wilt

Apakah Anda sudah pernah mendengar tentang penyakit ini sebelumnya? Penyebab penyakit ini adalah jamur yang terdapat di dalam tanah. Penyakit ini seringkali terjadi ketika musim panas dan menyerang tanaman hias, tomat, dan kacang-kacangan.
Gejala yang muncul ketika tanaman terkena penyakit ini adalah batang jadi busuk dan hitam, tanaman menjadi layu, dan kerdil. Sayangnya, tidak ada solusi kimia yang cukup efektif untuk mengatasi penyakit ini. Namun, Anda bisa memusnahkan tanaman yang terinfeksi dan menghindari menanam tanaman yang sama di lokasi tersebut setidaknya selama 5 tahun.
Jamur Akar Putih

Tanaman karet jadi komoditas yang produktivitasnya masih rendah. Hal itu karena ada serangan penyakit jamur akar putih atau dalam bahasa latin berarti Rigidoporus lignosus yang umum menyerang tanaman karet. Penyakit ini mampu mengakibatkan kematian tanaman dalam intensitas tinggi.
Penyakit yang disebabkan oleh jamur Rigidoporus microporus ini membentuk tubuh buah yang mirip topi pada pangkal batang, akar ataupun tunggul tanaman. Jamur ini menular melalui kontak langsung antara tunggul atau akar yang sakit dengan akar tanaman sehat.
Penyakit ini berasal dari lahan yang berasal dari kebun karet ataupun hutan primer. Sebaliknya, lahan semak alang-alang menjadi lahan yang paling aman terhadap persebaran penyakit jamur akar putih.
Hama Penggerek Batang

Penyakit yang sering menyerang batang yang terakhir adalah hama penggerek batang seperti gambar di atas. Gejala penyakit ini adalah adanya lubang gerek di bagian batang atau cabang tanaman beserta tepung bekas gerekan. Cabang-cabang tanaman yang terserang hama penggerek batang akan lebih mudah patah.
Akibat yang muncul adalah bagian tanaman lama-kelamaan akan mati. Cara yang dapat Anda lakukan adalah mengupas bagian permukaan kulit pohon karet. Pada bagian kulit yang sehat, oles larutan insektisida dengan bahan aktif deltametrin dan lamda silahotrin. Lakukan dalam jangka waktu 7 hari dan 4 kali pemberian.
Pertanyaan Terkait
Apa saja gejala penyakit pada tanaman?
Terdapat beberapa gejala penyakit pada tanaman, salah satunya adalah yellowing atau penguningan akibat klorofil tanaman rusak.
Bagaimana penyakit menular dari pohon yang satu ke pohon yang lain?
Penularan penyakit dari pohon yang satu ke pohon yang lain bisa terjadi karena air, serangga ataupun angin.
Penyakit apa saja yang menyerang tumbuhan?
Beberapa penyakit yang menyerang tumbuhan antara lain bintik hitam, jamur berbulu, virus mosaik, dan lainnya.
Tumbuhan menjadi makhluk hidup berikutnya yang rentan terkena virus atau bakteri setelah manusia dan hewan. Bukan tanpa sebab, hal itu dapat terjadi karena adanya penularan patogen ataupun faktor lingkungan.
Oleh sebab itu, perlu pengendalian untuk menangani dampak penyakit tanaman yang semakin meluas. Anda bisa melakukannya secara kimia, nabati ataupun mekanis dengan melakukan penebangan. Penebangan di sini bukan berarti tidak membiarkan tanaman tersebut tetap berusaha hidup.
Akan tetapi, terdapat beberapa penyakit yang menyerang pangkal batang, yang mana lama kelamaan akan menyebabkan pohon tumbang dan membahayakan organisme sekitarnya. Untuk penebangan, Anda bisa menggunakan gergaji mesin dari Sewa78.
Gergaji mesin cukup membantu untuk menebang secara efektif dan efisien. Di sisi lain, menyewa gergaji mesin juga menghemat pengeluaran untuk membeli baru jika hanya dipakai sesekali. Jika tertarik, segera hubungi kami dan tebang pohon berpenyakit yang rawan tumbang di sekitar Anda.
Ingin diskon untuk Sewa Gergaji Mesin?
Artikel dan Panduan Sewa Gergaji Mesin
Lihat Semua






